Powered by Blogger.
Showing posts with label Resep Tumis. Show all posts
Showing posts with label Resep Tumis. Show all posts

Tuesday 26 February 2013

Resep Masakan TUMIS SUKIYAKI PAPRIKA


Resep Masakan TUMIS SUKIYAKI PAPRIKA - Daging sukiyaki yang tipis memang sangat pas jika ditumis atau diolah dalam waktu yang singkat. Campuran paprika merah dan hijau tak hanya membuat penampilannya menjadi cantik tapi rasanya pun menjadi lebih nikmat. Cobain yuk...!


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 150 gram daging sukiyaki, potong 2 bagian
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 1/2 buah paprika merah, iris panjang
  • 1/2 buah paprika hijau, iris panjang
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 50 ml air 
  • 1/2 sendok teh minyak wijen 
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis 
Cara membuat :
  • Panaskan minyak.Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum.
  • Masukkan daging sukiyaki. Aduk sampai berubah warna.
  • Tambahkan paprika merah dan hijau. Aduk sampai layu.
  • Masukkan air, kikkoman, dan merica bubuk. Masak sampai matang.
  • Tambahkan minyak wijen. Aduk rata.

Untuk 5 porsi


Sunday 24 February 2013

Resep Masakan TUMIS TOFU BROKOLI HOISIN


Resep Masakan TUMIS TOFU BROKOLI HOISIN - Egg tofu yang lembut ini terasa semakin nikmat dengan bumbu hoisin dan campuran brokoli. Cara membuatnya yang mudah membuat tumis tofu brokoli hoisin ini sangat gampang untuk diolah. Untuk mendapatkan warna tahu yang cantik, goreng dengan minyak yang sangat panas.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 1 buah (250 gram) egg tofu, potong kotak 1 1/2 cm, goreng berkulit
  • 150 gram brokoli, siangi
  • 4 siung bawang putih, iris
  • 1 batang daun bawang, potong 1/2 cm
  • 150 ml kaldu ayam 
  • 1 sendok teh kecap asin 
  • 2 1/2 sendok makan saus hoisin 
  • 1/2 sendok teh cabai bubuk 
  • 1/4 sendok teh gula pasir 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1 sendok teh tepung sagu dan 2 sendok teh air, larutkan
  • 1/2 sendok makan minyak wijen untuk menumis 
  • 1/2 sendok makan minyak untuk menumis 

Cara membuat:
  • Panaskan minyak.Tumis bawang putih dan daun bawang sampai harum.
  • Tambahkan kaldu ayam, kecap asin, saus hoisin, cabai bubuk, gula pasir, dan merica bubuk. Masak sampai mendidih.
  • Masukkan egg tofu dan brokoli. Masak sampai matang. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup. Sajikan.

Untuk 4 porsi


Resep Masakan BABY BUNCIS AYAM CINCANG


Resep Masakan BABY BUNCIS AYAM CINCANG - Selain dibuat tumisan buncis sering dijadikan campuran untuk membuat sup. Tak hanya itu saja ternyata buncis yang masih muda atau baby buncis juga sering hadir dengan siraman tumisan. seperti baby buncis ayam cincang ini.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 200 gram baby buncis, buang seratnya, rebus
  • 150 gram ayam fillet, cincang kasar
  • 1 buah paprika merah, potong kotak
  • 1 kaleng kecil jamur, iris tipis
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 1 sendok teh garam 
  • 1/2 sendok teh merica bubuk 
  • 150 ml air 
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis 
  • 1/2 sendok teh air lemon 
  • bumbu cinc 
  • 3 siung bawang putih 
  • 4 butir bawang merah 
  • 3 buah cabai merah besar 
  • 2 buah cabai merah keriting 
Cara membuat:
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu cincang sampai harum. Masukkan ayam cincang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan paprika, jamur, dan tomat. Aduk rata.
  • Tambahkan garam dan merica bubuk. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang.
  • Tata buncis diatas piring hidang. Tuang bumbu diatas baby buncis.

Untuk 4 porsi


Saturday 16 February 2013

Resep Masakan TUMIS PARE BUMBU KUNING

TUMIS PARE BUMBU KUNING 170213rmn resepmasakannusantara

Resep Masakan TUMIS PARE BUMBU KUNING - Jenis sayuran yang satu ini memang paling sering dibuat tumisan. Jika biasanya Anda menumis pare dengan bumbu yang sedikit kecokelatan karena menggunakan kecap manis dan gula merah berbeda dengan tumis pare bumbu kuning ini. Yuk, sajikan tumisan ini untuk pilihan menu hari ini...!

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
3 buah pare, dibuang biji, diiris
50 gram makan teri nasi, diseduh, digoreng
2 siung bawang putih, diiris tipis
5 butir bawang merah, diiris tipis
2 buah cabai merah besar, diiris serong
2 buah cabai hijau besar, diiris serong
2 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
1/2 sendok teh air asam dari 1/2 sendok teh asam dilarutkan dalam 1 sendok teh air
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
150 ml air
1 batang daun bawang, diiris serong
2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1/2 sendok teh merica
3 buah cabai rawit merah
1 cm kunyit

Cara membuat:
Remas-remas pare dengan 1/2 sendok teh garam. Cuci bersih.
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, bawang putih, bawang merah, cabai merah, cabai hijau, daun salam, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan pare. Masak hingga setengah layu.
Tambahkan air asam, garam, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Aduk sampai matang.
Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang dan teri nasi. Aduk rata.

Untuk 6 porsi