Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
- 300 gram ayam giling
- 1/4 buah bawang bombay, cincang halus
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sendok makan tepung panir halus
- 1 butir telur
- 1 buah cabai merah besar, buang biji, cincang halus
- 2 buah cabai merah keriting, cincang halus
- 1 sendok teh kecap asin
- 1/2 sendok teh kecap inggris
- 1/2 sendok teh pala bubuk
- 3/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- minyak untuk menggoreng
2 butir telur, kocok lepas
Bahan Pelapis:
75 gram tepung terigu
100 gram tepung panir kasar putih
Cara membuat:
- Campur ayam giling, bawang bombay,bawang putih, tepung panir, telur, cabai, kecap asin, kecap inggris, pala bubuk, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang diloyang kotak ukuran 20x20cm yang dialas plastik. Kukus 30 menit sampai matang. Dinginkan. Potong persegi panjang 1x 6 cm.
- Lapisi dengan tepung terigu. Celup kebahan pencelup. Gulingkan ke panir kasar. Bekukan.
- Goreng dalam minyak yang telah dipanaskan sampai kuning keemasan.
Untuk 48 buah
0 comments:
Post a Comment