Powered by Blogger.
Showing posts with label Resep Minuman. Show all posts
Showing posts with label Resep Minuman. Show all posts

Saturday, 30 March 2013

Resep Minuman ES CINCAU

Resep Minuman ES CINCAU
ES CINCAU

Resep Minuman ES CINCAU - Hmm... minuman segar dengan cincau hijau di dalamnya serta gurihnya santan kelapa dan manisnya gula merah mampu menghilangkan dahaga saat panas seperti sekarang ini. Tak perlu membeli jauh-jauh sebab Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Apalagi untuk Anda yang punya pohon cincau pasti lebih menyenangkan.




Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
500 gram cincau hijau, keruk dengan sendok
500 gram es serut 

Bahan Kuah Santan:
600 ml santan dari 1 butir kelapa
3 lembar daun pandan, simpulkan
1/4 sendok teh garam 

Bahan Sirup Gula Merah:
200 gram gula merah 
100 ml air 
1 lembar daun pandan 

Cara Pengolahan :
  1. Kuah santan: rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
  2. Sirup gula: rebus air, gula merah, dan daun pandan sampai kental. Angkat.
  3. Sajikan cincau hijau bersama kuah santan, es serut, dan sirup gula.

Untuk 5 porsi

Tuesday, 19 February 2013

Resep Minuman APEL STRAWBERRY YOGHURT

APEL STRAWBERRY YOGHURT 200213rmn resepmasakannusantara

Resep Minuman APEL STRAWBERRY YOGHURT - Tak ada salahnya saat senggang kita memanjakan diri sendiri atau keluarga dengan membuat sajian yang istimewa dan tentu minuman segar yang nikmat. Apel strawberry yoghurt ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 1 buah apel hijau, kupas, buah tengahnya, potong-potong
  • 8 buah stroberi, potong-potong
  • 5 buah jeruk medan, ambil airnya
  • 200 ml yogurt plain 
  • 75 gram gula pasir 
  • 200 gram es batu 
Cara membuat:
  • Blender semua bahan sampai lembut.
  • Sajikan segera selagi dingin.

Untuk 4 gelas

Resep Minuman SERBAT KWENI

SERBAT KWENI 190213rmn resepmasakannusantara

Resep Minuman SERBAT KWENI - Minuman segar dengan aroma harum dari mangga kweni ini dapat Anda nikmati sebagai sajian penutup. Nama minuman asal Madiun-Jawa Timur ini adalah serbat kweni. Sajikan dengan es batu agar lebih segar.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 4 buah (350 gram) mangga kuweni, ambil dagingnya, cincang halus
  • 150 gram gula pasir 
  • 650 ml air panas 
  • 500 gram es batu 
Cara membuat:
  • Campur gula pasir dan air panas. Aduk sampai gula larut. Dinginkan.
  • Campur mangga dan air gula. Aduk rata.
  • Sajikan dalam gelas dengan es batu.

Untuk 5 porsi


Monday, 18 February 2013

Resep Minuman COLA DE MONO

COLA DE MONO 190213rmn resepmasakannusantara

Resep Minuman COLA DE MONO - Amerika Selatan juga memiliki minuman dengan rasa dan aroma rempah yang harum. Cola de mono ini berbahan dasar susu dan paling nikmat disajikan saat dingin. Rasa kopi yang dikombinasikan dengan cengkeh dan kayumanis menjadi kombinasi rasa yang layak untuk Anda coba.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 1 sendok makan kopi instan 
  • 50 ml air panas 
  • 600 ml susu cair 
  • 75 gram gula pasir 
  • 3 cm kayu manis 
  • 3 butir cengkeh 
  • 1 sendok makan rhum 
Cara membuat:
  • Larutkan kopi instan dengan air panas. Sisihkan.
  • Rebus susu cair, gula pasir, kayu manis, dan cengkeh sampai mendidih. Angkat. Buang kayu manis dan cengkehnya. Biarkan dingin.
  • Tambahkan larutan kopi dan rhum. Aduk rata. Masukkan kedalam lemari es. Sajikan dingin.

Untuk 4 porsi


Wednesday, 21 November 2012

Resep wedang ronde jogja Asli Enak

Selamat datang di blog kami http://resepkueterenak.blogspot.com/ , disini kami akan memberikan beberapa tips tentang cara membuat Resep wedang ronde jogja Asli Enak yang dapat anda baca dan anda pahami secara detail dan jelas dibawah ini :

Resep wedang ronde jogja Asli Enak

Resep wedang ronde jogja Asli Enak - dapat anda baca beberapa bahan yang di butuhkan dan cara untuk membuat wedang ronde jogja Asli Enak di bawah ini :

Resep wedang ronde jogja Asli Enak

Beberapa bahan untuk membuat wedang ronde jogja Asli Enak


  • 250 gram tepung ketan
  • 50 gram tepung kanji
  • 1 sendok the garam
  • 50 ml air kapur sirih
  • 250 ml air hangat
  • Pewarna makanan warna merah dan hijau secukupnya
  • Teng teng kacang secukupnya tumbuk halus
  • Kacang tanah panggang secukupnya

Cara membuat Kuah Jahe wedang ronde jogja Asli Enak :

  • 1000 ml air
  • 6 cm jahe memarkan
  • 3 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun pandan
  • 400 gram gula pasir

Cara Membuat Resep wedang ronde jogja Asli Enak :

  1. * Campur tepung ketan, tepung kanji dan garam jadi satu. Tuangi air kapur sirih dan air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga menjadi adonan yang dapat dipulung. Bagi adonan jadi 3 bagian. Satu bagian dibiarkan putih, satu bagian diberi pewarna makanan warna merah dan sisanya diberi warna hijau.
  2. * Ambil sedikit adonan pulung bulat dan isi dengan teng-teng kacang halus. Pulung kembali dengan rapi. Lakukan untuk ketiga adonan diatas.
  3. * Diamkan air rebus ronde hingga terapung. Angkatdan tiriskan.
  4. * Kuah Jahe: masak seluruh bahan kuah jadi. Dengan api kecil hingga mendidih. Angkat dan saring.
  5. * Masukkan ronde ke dalam kuahnya. Taburi dengan kacang tanah.
  6. * Hidangkan selagi hangat.


Terima Kasih Anda telah membaca artikel tentang Resep wedang ronde jogja Asli Enak semoga dapat bermanfaat dan berguna bagi anda untuk menyajikan sebuah camilan/makanan yang enak untuk di nikmati keluarga, rekan, teman, dan saudara anda.

Catatan : jika terjadi kesalahan/kegagalan dalam membuat kue/masakan dari resep blog kami, saya sarankan untuk membacanya secara detail berulang-ulang dan di pahami terlebih dahulu, sehingga tidak terjadi kesalahan ketika memasak.

Monday, 19 November 2012

Resep Sop Buah ala Kang Tompel



Resep Sop Buah ala Kang Tompel - Bahan Sop Buah ala Sop Buah Dingin Kang Tompel :
  • Melon, 1/4 buah, potong bentuk dadu
  • Jambu, 1 buah, potong bentuk dadu
  • Mangga, 1/2 buah, iris
  • Alpukat, 1 buah, keruk
  • Apel, 1 buah, iris tipis
  • Pear, 1 buah, iris tipis
  • Sawo, 1 buah, iris tipis
  • Markisa, 3 buah, keruk
  • Anggur ungu, 100 gram, belah 2
  • Strawberry, 10 buah, belah 2
  • Es batu, secukupnya
  • Buah untuk kaldu ( jeruk, sirsak, strawberry, jambu merah, mangga )
Air gula :
  • Air, 100 ml
  • Gula pasir, 400 gr
  • Madu, 50 ml
  • Daun pandan, 1 lbr
  • Vanili, 1/4 sdt
Cara membuat Sop Buah ala Sop Buah Dingin Kang Tompel :
  1. Air Gula : Rebus air hingga mendidih, masukkan gula pasir, daun pandan, vanili, aduk hingga mendidih dan gula larut, angkat. Tambahkan madu, aduk hingga rata.
  2. Kaldu Buah : Blender buah dan sedikit sirup gula hingga rata, sisihkan.
  3. Susun potongan buah dalam gelas saji, lalu beri sirup gula, tambahkan es batu, terakhir tuangkan kaldu buah. Sajikan dingin.
Untuk 8 gelas Sop Buah ala Sop Buah Dingin Kang Tompel